Jangan Kau Tiru si Kepiting
January 18, 2019
Add Comment
Faquha.Site - Salah satu makan See Food terkenal adalah Kepiting, ada Kepiting rebus, saos tiram, saos padang,,,uuuuh laper lagi dah abis makan juga, lihat tuh d bawah ya gambarnya aja:
jadi pernah gak sih kalian tahu cara memancing kepiting itu prosesnya seperti apa, sebanrnya tidak terlau susah,bahkan bisa di katakan gampang banget. jadi seperti ini nh prosesnya:
Ambil seutas tali yang ujungnya dikasih pemberat seperti kerikil atau potongan batu, kemudian kaitkan diujung bambu sebagai joran, nah tali yang di kasih pemberat ini di dekatkan ke si keiting sambil di goyang-goyang sampai si kepiting merasa terganggu. nah karena sudah terganggu si kepiting pasti marah,dan karena marahnya itu si kepiting akan menjepit s ujung tali tersebut dengan kuat, karena begitulah sifat si kepiting dan tarik joran ketika si kepiting menjepit tali tersebut, pasti dengan demikin akan dapat kita angkat.
kemudian setelah itu masukan si kepiting hidup-hidup tersebut ke dalam wajan panas dan berisikan air mendidih, karena kaget dia pasti akan melepaskan jepitannya, tapi apalah daya begitu dia sadar semunya sudah terlambat, kepiting pun harus menerima nasignya di rebus hidup-hidup.
sekarang pertanyaanya, "kenapa kepiting mudah sekali di tangkap"? jawabnya ya karena dia selau cepat marah dan selalu tersinggung disaat terganggu. dia adalah hewan yang sangat emosional, jika sesuatu yang dianggap menggangu dan menyinggung dia, maka kepiting tidak akan segan-segan untuk segera mencengkram dan membalas dengan capitnya sampai tidak bergerak lagi.
jangan seperti si kepiting yang mudah marah,nanti bisa-bisa dipancing orang dengan sengaja, rugi sekali kalau meniru sifanya,bisa kehilangan teman terdekat keluarga dan semua yang ada disekeliling kita, termasuk pekerjaan , jabatan dan yang paling ditakuti adalah kehilangan nyawa.
mudah marah dan tersinggung mungkin diawal akan merasa puas sesaat, tapi itu akan meniggalkan rasa penyesalan diakhir dan berkepanjangan, bukanya menyelesaikan masalah tapi justru malah memperbesar masalah.
Jadi mulai hari ini belajarlah untuk bisa mengendalikan emosi dengan bijak, tidak mudah terpancing dan juga tidak memancing emosi orang lain.
jangan mudah marah sebab marah adalah ciri orang lemah, jangan biarkan emosi menguasi diri agar tidak ada hati yang dilukai dan orang yang kalian cinta tidak berlalu pergi, jadikan sabar dan ikhlas sebagai solusi sebab itu akan membuat anda bisa tenangkan hati.
Penulis:
MIFTAH FARID SA
Penulis:
MIFTAH FARID SA
0 Response to "Jangan Kau Tiru si Kepiting"
Post a Comment
SILAHKAN KOMENTAR