Tokoh UIN Jakarta, berbicara Tujuan Pendidikan Islam
March 27, 2015
Add Comment
Ruh pendidikan Islam adalah pendidikan akhlak. Sasarannya adalah fisik,
akal dan jiwa secara terpadu. Tujuan akhir pendidikan Islam yang ideal sudah
dapat dipastikan tidak akan tercapai bila diupayakan hanya dilembaga-lembaga
pendidikan formal. Upaya pendidikan mesti dilakukan oleh lembaga keluarga, lembaga
sekolah dan lembaga masyarakat secara terintegrasi
.Dari rumusan tujuan akhir pendidikan Islam, Zakiah Darajat (1992)
berpendapat bahwa tujuan pendidikan hanya akan tercapai dengan baik bila ketiga
lembaga di atas dapat bekerjasama secara harmonis dalam suatu landasan, visi,
dan misi yang sama.
Harun Nasution (1995) menegaskan bahwa “Pendidikan Agama Islam di
sekolah umum bertujuan untuk membentuk manusia takwa, yaitu manusia yang patuh
kepada Allah dalam menjalankan ibadah dengan menekankan pembinaan kepribadian
muslim, yakni pembinaan akhlakul karimah, meski mata pelajaran agama tidak
diganti dengan mata pelajaran akhlak atau etika.
Quraish Shihab (1995) berpendapat bahwa tujuan PAI di PTU adalah
tercapainya keimanan dan ketakwaan pada mahasiswa serta tercapainya kemampuan
menjadikan ajaran agama sebagai landasan penggalian dan pengembangan disiplin
ilmu yang ditukuninya. Oleh sebab itu pemilihan materi yang disajikan harus
relevan dengan perkembangan pemikiran dan dunia mereka
0 Response to "Tokoh UIN Jakarta, berbicara Tujuan Pendidikan Islam"
Post a Comment
SILAHKAN KOMENTAR