Syawal Artinya meningkat
Peningkatan
Kini kita berada di bulan Syawwal. Agaknya penamaan bulan ini dengan Syawwal memiliki kaitan erat dengan bulan sebelumnya, yakni Ramadhan. Ada kesinambungan makna antara kedua bulan ini.
Syawwal secara harfiah artinya peningkatan. Makna ini sangat tepat disandingkan dengan Ramadhan. Artinya, setelah kurang lebih satu bulan umat Islam digodok dan ditempa melalui ibadah puasa, semestinya mereka meningkatkannya di bulan ini.
Berbagai nilai kebaikan yang diperoleh di bulan Ramadhan, seperti pengendalian diri, kedisiplinan, ketekunan beribadah, semangat perbaikan diri, dan sebagainya tidak boleh dihentikan setelah berakhirnya Ramadhan. Sebaliknya, hal tersebut mesti ditingkatkan lagi atau setidaknya dipertahankan.
Istirahat telah diberikan seharian penuh, yaitu hari idul fitri (merayakan berbuka). Umat Islam boleh makan dan minum lagi seperti biasa. Namun, setelah itu diharapkan mereka kembali melanjutkan nilai-nilai kebaikan tersebut di bulan Ramadhan dengan penuh semangat.
Memang tidak mudah melakukan hal tersebut. Tantangan dan godaan pasti jauh lebih berat dibandingkan dengan bulan Ramadhan. Tetapi di situlah letaknya seni kehidupan.
Tetap semangat!
Dr.Iding
Kuningan, 27 Juni 2017
Tadarus Pagi
0 Response to "Syawal Artinya meningkat"
Post a Comment
SILAHKAN KOMENTAR