Dalil Surah al-fatihah poluler dibaca setelah berdo’a
August 13, 2016
Add Comment
Mengapa surah al-fatihah poluler dibaca setelah berdo’a
Faquha.com - Dalam tradisi umat Islam Indonesia,
apabila mereka memiliki hajat yang ingin dikabulkan oleh Allah, biasanya
dibacakan surah al-Fatihah, baik dibaca secara bersama-sama atau sendirian
tergantung kondisinya. Tradisi ini sebenarnya berlangsung sejak generasi salaf
yang shaleh.
Imam Abu al-Syaikh telah meriwayatkan dalam kitab al-Tsawab
dari Imam Atha', seorang ulama salaf, radhiyallaahu 'anhu yang berkata:
"إذا
أردتَ حاجةً فاقرأ بفاتحة الكتاب حتى تختمها تُقْضَى إن شاء الله"..
Apabila kamu menghendaki hajatmu dikabulkan, maka bacalah
surah al-Fatihah hingga selesai, insya Allah hajatmu akan dikabulkan.
Berdasarkan atsar dari ulama salaf tersebut, Imam Mulla Ali
al-Qari al-Hanafi berkata dalam kitabnya al-Asrar al-Marfu'ah hlm 253, terbitan
Muassasah al-Risalah sebagai berikut:
"وهذا
أصلٌ لِمَا تعارف الناس عليه مِن قراءة الفـاتحة لقضاء الحاجات وحصول
المهمات" اهـ.
Atsar ini adalah dasar tradisi masyarakat Islam yang membaca
surah al-Fatihah agar hajat dikabulkan dan urusan-urusan penting dapat dicapai.
Wallahu a'lam.
0 Response to "Dalil Surah al-fatihah poluler dibaca setelah berdo’a"
Post a Comment
SILAHKAN KOMENTAR