Kultwit Haidar Bagir "Menyibak Misteri Kematian"
May 20, 2015
Add Comment
Haidar Bagir |
Faquha.site - "Menyibak Misteri Kematian"
1. “Dialah yg menjadikan
mati & hidup demi mengujimu ttg siapa yg lebih sempurna amal2Nya” (QS 67
:1-2)
·
2. Ada 300-an ayat dlm
al-Qur’an yg di dlmnya disebut kata mati (ma-ta, ya-
mu-tu,
maut (an))
·
3. Menurut Lisanul ‘Arab,
“maut” berarti diam, padam, tenang, tak bergerak. Juga:berpindahnya (sesuatu)
dari satu tempat ke tempat lain
·
4. “Kalian dicipta tuk
keabadian, bukan kemusnahan. Sungguh kematian adl perpindahan dari satu rumah
(dunia) ke rumah lain (akhirat)” Hadis
·
5. Kematian, yakni ketika
ruh meninggalkan badan, sebagaimana pelaut meninggalkan kapalnya yang karam.
·
6. Atau, spt secercah
cahaya yg meninggalkan suatu tempat &menjadikannya padam/gelap kembali spt
saat ia belum masuk ke dlmnya
·
7. Selain maut, al-Qur’an
menggunakan istilah wafat tuk menunjuk mati. Istilah tawaffa berarti mengambil
sesuatu & menerimanya scr sempurna.
·
8. “Allah menerima (dengan
sepenuhnya) jiwa-jiwa pada saat kematiannya.”
·
9. “Dan mereka berkata,
‘Apakah ketika kami telah lenyap (musnah) di dalam tanah, kami akan benar-benar
menjadi ciptaan yang baru?’
·
10. Katakanlah: Malaikat
Maut ditugasi untuk menerimamu dan kepada Tuhanmulah kamu akan dikembalikan.”
·
11. Berhubungan dg istilah
wafat ini, dikenal juga istilah kematian kecil. Yg ditunjuk oleh istilah ini adalah
tidur. Allah berfirman :
·
12. “Dan dialah yang
mewafatkan kalian pada malam hari ….?”
·
13. “Allah menggenggam jiwa
manusia ketika matinya dan menggenggam jiwa (manusia) yang belum mati di waktu
tidurnya?
·
14. ... Maka dia tahanlah
jiwa org yg telah ditetapkan kematiannya, dan dia lepaskan jiwa yang lain
sampai waktu yg ditentukan.
·
15. “Sungguh,” kata Nabi,
“hidup manusia di dunia ini bagaikan mimpi.” “Ia terjaga ketika mati.”
·
16. Al-Qur’an jelas
ungkapkan bahwa mati berarti kembali (ruju’) kpd sumber atau Suatu Keseluruhan
yg darinya wujud kita berasal. Allah.
·
17. “Kemudian kamu
dimatikan & dhidupkanNya kembali, kemudian kpdNyalah kamu dikembalikan?”
(QS 2:29)
·
18. Kematian menyibak
hijab: ‘Saat ini kami telah menyibak darimu hijabmu, hingga hari ini
penglihatanmu amat tajam’ (QS 50 :22)
·
19. Apa yang selama ini
tersembunyi di dunia rendah menjadi terungkap nyata.
·
20. Jadi, sebaliknya dari
mengalami akhir kehidupan, manusia melanjutkan kehidupannya stlh kematian
(fisikal) ini. Bahkan lebih hidup lagi
·
21. Bagaikan seseorang yang
bangun dari tidur dengan mimpi yang panjang, kematian (fisikal) telah menandai
keterjagaannya.
·
22. Persis kata Nabi:
“Sesungguhnya dalam kehidupan dunia ini manusia itu tertidur. Baru ketika mati
ia terjaga.”
·
23. Amal-amalnya di
kehidupan dunia yang akan menentukan kehidupannya pascakematian.
·
24. “Pada hari itu
amal-amal (manusia) akan dikalungkan di leher-leher mereka,” firman Sang
Pencipta.
·
25. Di hari Kiamat amal2
manusia diperhitungkan & “apa yg ada dlm dada diungkapkan” (Q.S. 100 : 10)
& “rahsia2 dibongkar” (QS. 86 : 9)
·
26. Al-Qunawi
menyatakan:setelah kematian manusia akan mengambil bentuk jasmaniah sesuai peri
laku yg menguasainya ketika hidup di dunia.
·
27. Jika syahwat yg
berkuasa, ia akan tampil sebagai babi, dan jika amarah yg angkara, ia kan
tampil sbg anjing.
·
28. Jika baik, maka ia akan
tampil sebagai makhluknya yang cantik, tampan, dan indah dengan sifat2 yang
menawan dan memberikan kebahagiaan.
·
29. “... (Itulah) hari yg
segenap jiwa kan dapati semua amal baiknya terhampar di depannya ...
·
30. ... demikian pula
amal-amal buruknya. (Jiwa-jiwa) itu akan berharap akan adanya masa yang panjang
di antaranya dan hari itu (QS.3:30)
·
31. Inilah makna sabda
Nabi: ‘Manusia akan dikelompok-kelompokkan pada Hari Kebangkitan sejalan dengan
niat-niatnya.’"
·
32. Tentu kita ingin berada
di kelompok yang baik. Untuk ini resepnya saederhana, sbgmana diajarkanNYa :
·
33. “Siapa harap perjumpaan
dg Tuhannya, hendaklah beramal-saleh & tak mempersekutukanNya dg sesuatu
pun dlm beribadah kpd Tuhannya (QS:110)
·
34. Selesai. WalLahu a'lam
bish-shawab wal-hamdu lilLahi Rabbil-'Alamin
·
"Berapa banyak
anak-pikiranmu kan kau lihat di kubur? ... Pikiran-baikmu lahirkan remaja &
bidadari. Pikiran-burukmu? Setan2 besar!" Rumi
·
"Kamu adl pikiranmu,
selebihnya tulang & serat. Kalau kamu mikir mawar, kamulah taman mawar;
jika duri2, kamulah bahan bakar tungku" Rumi
·
"Ada ribuan srigala
& babi dlm wujud kita. Ada cantik, ada buruk, tergantung sifat-utama. Jika
lbh banyak emas dr tembaga, emaslah dia" Rumi
Reply RT Favorite
·
"Jika kau takut dr
kematian, kau takut pd dirimu sendiri. ... Itulah wajah-burukmu, bukan
kematian. Ruhmu spt pohon, kematian daun2nya" Rumi
0 Response to "Kultwit Haidar Bagir "Menyibak Misteri Kematian""
Post a Comment
SILAHKAN KOMENTAR